Skip to main content

RASULULLAH TELADAN UTAMA



Kisah Rasulullah Muhammad SAW yang disajikan secara tematis. Bersumber pada referensi pilihan yang shahih, seperti Syafiyurrahman Mubarakfury, Al Buthiy. Ilustrasi bergaya kartun anak-anak yang menarik.
 
Dikemas dalam bahasa yang kuat dalam bentuk adegan dramatis. Kalimat pendek-pendek dengan diksi (pemilihan kata) yang disesuaikan perkembangan psikologi anak, membuat buku Rasulullah Teladan Utama mudah dimengerti.
 
Pertanyaan-pertanyaan yang menimbulkan penasaran (curiousity) yang ada di akhir tulisan, membuat anak ingin membaca terus halaman demi halaman.
 
10 Buku Utama
terdiri dari :
 
1. Cahaya dari Mekah (Perjalanan Hidup Rasulullah SAW dari lahir hingga Hijrah)
 
2. Cahaya dari Madinah (Perjalanan Hidup Rasulullah SAW dari Hijrah hingga wafat)
 
3. Ayah Penyayang (Pelayan Terbaik Keluarga & Umat)
 
4. Pebisnis Ulung (Teladan Amanah & Kejujuran)
 
5. Rasul Seluruh Alam (Pembawa Kebenaran yang Hakiki)
 
6. Mukjizat Terbesar (Bukti Kenabian & Kerasulan)
 
7. Ibadah Rasulullah (Ahli Ibadah yang penuh Syukur)
 
8. Dakwah Rasulullah (Tuntunan Utama bagi Para Pendakwah)
 
9. Hijrah Menuju Kemenangan (Penuntun Umat Menuju Kebenaran)
 
10. Panglima Tangguh (Pemimpin Berani & Adil)
 
Disertai dengan konten pendukung :
 
11. Penuntun Hidup Mulia
12. Nasihat Bijaksana
13. Jejak Dakwah Nabi & Rasul
 
Box Moral Values
Konten utama yang menjadi pelajaran penting dan utama bagi penerapan anak2 dlm kehidupan sehari-hari.
 
Kamus 3 Bahasa
Istilah2 tertentu dlm bahasa Indonesia yang diterjemahkan ke dalam bahasa Arab dan Inggris.
 
Bisaa di baca e pen juga loh..

Popular posts from this blog

Adab Kepada Kaka - Bermain

Bismillah. Sering kali Naira berteriak kencang dan merebut mainan atau barang yang sedang dipegang kaka alula. Dan ketika Alula tidak nyaman, naira sering sekali memaksa untuk bermain bersamanya. Tantangan hari ke 12 "Berbaktilah kepada ibu dan bapakmu,  dan saudaramu, kemudian yang lebih di bawahnya lagi, dan yang dibawahnya lagi." Kali ini saya melakukan BRP pada Naira. Teteh, gimana cara berbicara yang sopan sama kaka? "Kakaaaaa" ( agak berteriak) Lebih lembut lagi ya sayang "Kakaaaa" (kini lembut) Pinter Jadi kalau bicara sama kaka? "harus lembut dan sopan" Iya Kalau kaka yang duluan pegang mainan,  artinya itu hak siapa? "Hak kaka" Kalau teteh mau boleh ga? "Boleh" Asalkan? "Minta izin dulu" Kalau diizinkan? Bilang terimakasih Kalau ga diizinkan? "Jangan paksa, tunggu sampai kaka selesai" Iya pinter, teteh udah ngerti yaaa Sekarang, kalau teteh mau main sam...

Hasil Psikotes Alula - Cara Membaca

Bismillah. Beberapa waktu lalu, alula mengikuti psikotes yang diadakan pihak sekolah. Alhamdulillah hasilnya sudah launching.   Tingkat perkembangan intelektual : 90-109 itu normal utk anak/orang rata-rata sebayanya. Porsi bermain dan belajar harus pas, materi pelajaran jangan berlebihan (khususnya yang masih dibawah 7 tahun) sampai mencuri waktunya bermain, sehingga menjadi stress. Tehnik pengajaran yang ideal adalah SIMULTAN : Simultan artinya belajar secara bertahap dan bersinambungan, jika halaman pertama belum bisa ataupaham hindari ke halaman selanjutnya, jika menulis huruf B dan D masih terbalik-balik ya itu dulu yang dipelajari. Belajarlah dari mulai dari yang mudah dengan keterangan2 yang jelas. Kemampuan dasar Aritmatika sudah mulai senang hitung2 an, Logika belajar Sebab Akibat, Persepsi pandai omong,tapi sulit melakukan, IQ 110-130 Superior, kecerdasan nya dia atas anak rata2 seusianya. Potensi harus terus distimulus dengan kegiatan2 yang merangsang kecerdasa...

Makhluk dari Mars dan Venus

Ketika makhluk dari Mars dan Venus bersama, seringkali terlibat konflik. Yang akan berujung ketidakharmonisan selama menjalankan rumah tangganya. Dan faktor utama yang menyebabkan konflik tersebut, biasanya diawali dengan hal yang sepele. Yaitu ketidakmampuan individu dalam memahami pasangannya masing-masing. Berikut adalah kasus yang seringkali terjadi adalah kesalahfahaman antar pasangan. Laki laki merasa dirinya mampu, ia hanya butuh dihargai bukan diingatkan. Namun perempuan cenderung senang mengingatkan dan banyak bertanya Laki - laki mudah tenggelam dalam masalahnya dan tidak mudah bercerita pada pasangannya, namun perempuan merasa diabaikan / tidak diperdulikan, jika pasangannya tidak bercerita Perempuan cenderung berusaha untuk merubah pasangan, namun laki-laki tidak mau dirubah oleh pasangannya Laki-laki tidak suka banyak bicara, namun kebutuhan perempuan adalah banyak bicara Ketika laki-laki menyatakan masalahnya, sebenarnya ia hanya ingin didengar, namun sering...