Skip to main content

DOA ARAFAH UNTUK ANAK KAMI

Panjatkan doa ini besok, semoga menggetarkan hati kita agar lebih baik.

Doa Arafah untuk Anak Kami

Oleh
Ihsan Baihaqi Ibnu Bukhari
abahihsan dot com

Ya Allah,

Segala puji bagiMu
yang menciptakan manusia berpasang-pasangan.

Segala puji BagiMu
yang mentakdirkan sebagian kami
dikaruniakan keturunan.

Engkau berkehendak atas segala sesuatu. Engkau yang menggenggam manusia, alam semesta dan segala isinya. Yang kami ketahui maupun yang tidak kami ketahui.

Terima kasih ya Rabb atas kehadiran
pasangan dan keturunan kepada kami. BANTU KAMI YANG BELUM DIKARUNIA KETURUNAN UNTUK DIBERIKAN KETURUNAN.

Mampukan kami menjaga amanahmu setelahnya.

Bantu kami menjadi suami shalih untuk istri kami,

bantu kami untuk menjadi istri shalihah untuk suami kami,

bantu kami untuk menjadi anak shalih untuk orangtua kami

bantu kami untuk menjadi orangtua shalih untuk anak-anak kami.

Sebagai manusia, kami sadar, kami yang sudah jadi orangtua tidak mungkin tidak memiliki kesalahan.

Maafkan kami ya Allah,

jika kami jarang, bahkan enggan untuk meminta maaf kepada anak-anak kami meski kami tahu kami pernah bersalah pada anak kami. Maafkan kami atas kesombongan kami sebagai orangtua kepada anak kami ya... Ilahi.

Maafkan kami ya Allah,

jika selama ini kami menuntut keshalihan dari anak-anak kami, tapi kami sendiri tidak layak disebut orangtua shalih untuk anak kami.

Maafkan kami ya Allah,

Jika selama ini kami begitu lembut kepada teman, kolega, tetangga kami. Kami begitu mudah memaafkan teman kami: "tidak apa tak sengaja ini" begitu kata kami, kepada teman kami saat mereka bersalah. Tapi sebagian kami malah begitu perasa dan perkasa kepada keturunan kami sendiri: "kenapa kau melakukannya!"

Maafkan kami ya Allah,

Jika ucapan kami pada anak kami kadang tidak sesuai dengan perbuatan kami sendiri.

Kami sering berkata, bahwa anak kami tak ternilai harganya. Tapi sebagian kami dengan mudah murka saat mereka tak sengaja merusak properti kami "kenapa kau rusak handphone; laptop, motor atau mobil papah mama. Tidak murah belinya!"

Maafkan kami ya Allah,

Jika ternyata kami memperlakukan anak kami dengan harga lebih murah dari sebuah handphone, laptop, motor, kendaraan atau benda-benda mati lainnya!

Maafkan kami ya Allah,

Jika kami menuntut anak kami hidupnya sesuai dengan nilai-nilai yang kami inginkan, tapi kami sendiri tidak pernah menginstall nilai-nilai itu pada anak kami.

Bagaimana mungkin, anak-anak kami terpengaruh hidupnya oleh kami sementara kami sendiri tidak menyediakan waktu untuk mereka.

Maafkan kami ya Allah,

Jika kami hampir setiap hari bertemu dengan anak kami, tapi tidak benar-benar BERSAMA anak kami.

Kami memang ada di dekat anak kami, tapi kami lebih sering memegang handphone kami dibandingkan memegang anak kami.

Kami memang setiap hari bertemu dengan anak kami, tapi lebih sering menatap layar komputer atau televisi dibandingkan bertatapan dengan anak kami.

Maafkan kami ya Allah,

jika kami sering berlama-lama ngobrol dengan teman kami, tapi enggan melakukannya dengan anak kami.

Maafkan kami ya Allah, jika tangan kami pernah menyakiti tubuh anak kami.

Maafkan kami ya Allah, jika lisan kami pernah membentak, menghardik, memaki dan menyakiti anak-anak kami.

Maafkan kami jika anak-anak kami, keluarga kami sering jadi tempat pelampiasaan amarah dan sampah-sampah emosi kami ya Allah.

Maafkan kami ya Allah, jika kami selama ini menyia-nyiakan anak kami. Menyia-nyiakan pasangan kami. Menyia-nyiakan orangtua kami.

Tapi demi Allah ya robbi, kami mencintai mereka. Kami mengasihi dan menyayangi mereka.

Segala puji bagimu atas kehadiran mereka dalam hidup kami.

Ya Allah,

Kami sadar, suatu hari kami pasti berpisah dengan mereka. Kami sadar kuburan mendekati kami setiap hari, dengan kecepatan yang terkira: 365 hari per tahun, 24 jam per hari, 60 menit per jam dan 60 detik per menit. Tapi sampainya kami tak bisa mengira. Entah berapa milyar, juta atau bahkan berapa ribu detik lagi kami hidup. Kami tidak tahu..

Jika Engkau cabut nyawa kami lebih dulu dari mereka. Kami titipkan mereka kepadaMu ya Allah.

Jadikan anak-anak kami, keluarga kami, termasuk golongangan yang beriman, yang menegakkan islam, yang mau berbuat ihsan.

Jadikan anak-anak keturunan kami orang-orang yang menegakkan sholat, penebar manfaat dan mencintai kebaikan sampai nyawanya dicabut malaikat.

Ya Allah, sebagian kami Engkau takdirkan hadir di bumi ini dengan pasangan kami, dengan anak kami, dengan orangtua kami. Pelihara cinta diantara kami. Pertemukan kami sampai di surgaMu kelak.

Ya Allah, Sebagian kami yang lain Engkau takdirkan tidak bisa lagi bertemu dengan orangtua kami, karena Engkau panggil mereka dengan kematian.

Lapangkan kuburan orangtua kami ya Allah..

Berikan cahaya kepada mereka di alam kubur..

ya Allah.. kami rindu, kami rindu, ayah ibu kami yang telah Kau panggil. kami rindu bertemu dengan mereka ya Allah..

Pertemukan kami ya Allah di surgaMu kelak. Pertemukan kami di surgaMu kelak. Pertemukan kami di surgaMu kelak.

‎اَللّهُمَّ اغْفِرْلِيْ وَلِوَالِدَيَّ وَارْحَمْهُمَاكَمَارَبَّيَانِيْ صَغِيْرَا

Ya Allah, ampunkan dosa kedua orangtua kami. Kasihi mereka sebagaimana mereka mengasihi kami di waktu kami kecil.

- رَبِّ هَبْ لِي مِنْ لَدُنْكَ ذُرِّيَّةً طَيِّبَةً إِنَّكَ سَمِيعُ الدُّعَاءِ

[Ya Rabbku, berilah aku dari sisi Engkau seorang anak yang baik. Sesungguhnya Engkau Maha Mengdengar doa]

‎رَبَّنَا هَبْ لَنَا مِنْ أَزْوَاجِنَا وَذُرِّيَّاتِنَا قُرَّةَ أَعْيُ

‎نٍ وَاجْعَلْنَا لِلْمُتَّقِينَ إِمَامًا

Ya Allah bantu kami mendidik anak kami. Bantu kami membuat anak kami bahagia. Bantuk kami menjadikan anak kami anak-anak shalih. Bantu kami ya Allah bantu kami ya Allah.

Tidak mungkin berharap kepada selainMu ya Allah.

Popular posts from this blog

Hasil Psikotes Alula - Cara Membaca

Bismillah. Beberapa waktu lalu, alula mengikuti psikotes yang diadakan pihak sekolah. Alhamdulillah hasilnya sudah launching.   Tingkat perkembangan intelektual : 90-109 itu normal utk anak/orang rata-rata sebayanya. Porsi bermain dan belajar harus pas, materi pelajaran jangan berlebihan (khususnya yang masih dibawah 7 tahun) sampai mencuri waktunya bermain, sehingga menjadi stress. Tehnik pengajaran yang ideal adalah SIMULTAN : Simultan artinya belajar secara bertahap dan bersinambungan, jika halaman pertama belum bisa ataupaham hindari ke halaman selanjutnya, jika menulis huruf B dan D masih terbalik-balik ya itu dulu yang dipelajari. Belajarlah dari mulai dari yang mudah dengan keterangan2 yang jelas. Kemampuan dasar Aritmatika sudah mulai senang hitung2 an, Logika belajar Sebab Akibat, Persepsi pandai omong,tapi sulit melakukan, IQ 110-130 Superior, kecerdasan nya dia atas anak rata2 seusianya. Potensi harus terus distimulus dengan kegiatan2 yang merangsang kecerdasannya

Adab ke Toilet

Bismillah. Sudah beberaha hari ini, Naira mengompol. Entah itu baru sedikit pipis di celana dalam, ataupun ngompol. Saya jadi mulai terpancing emosinya. Kesal, karena setiap disuruh pipis ke toilet, Naira selalu menolaknya. Dan akhirnya ngompol. Tantangan hari ke 19 Kali ini saya BRP tentang kapan harus ke toilet Teteh, kalau ada rasa menggelitik di perut bawah ( sambil disentuh di bagian kendung kemih) itu tandanya "pengen pipis" Jadi teteh harus? "ke toilet" Sebelumnya harus apa? "buka celana dulu baru jongkok di toilet" Iyaaa pinteeer.. Kalau mamam suruh pipis? "tinggal buka celana terus pipis ditoilet" Jangan apa? "jangan tahan pipis" Nanti apa? "nanti ngompol" Kalau ngompol? "nanti mamam marah" Eaaaaaaaa. Ihihihi Selain marah apa? "nanti air pipis nya kemana-mana, najis" Iya, berarti mamam harus apa? "harus ngepel sama nyuci celana bekas ompol Iya..

Enjoy Easy Excellent Earn Activities

  Bismillah Sekarang kami masuk ke zona 4E, menentukan aktivitas apa yang akan dikerjakan dalam projek passion.  Yang perlu digarisbawahi adalah, passion itu membuat kita bahagia. Di awal kuliah bunda produktif, kita sudah lebih dulu menentukan passion kita masing2. Seharusnya, dalam menjalani projek passion ini, kita mengerjakan nya dengan bahagia.. Enjoy E1 Jika sudah merasa enjoy dalam mengerjakan aktivitas tsb karena misal sering berlatih,  sehingga kita menjadi merasa mudah saat mengerjakannya,  maka kita berada di tahap Easy E2 Kemudian, banyak tawaran yang bisa menambah jam terbang kita dalam mengupgrade skill di passion itu, lalu kita menerimanya, dan mampu melakukannya. Maka kita berasa di tahap excellent E3 Jika apa yang kita lakukan, sudah memberikan manfaat bagi diri kita, orang disekitar kita, baik itu berupa ilmu, tenaga, ataupun harta benda, maka kita ada di tahap Earn E4 Dan semua aktivitas yang harus dilakukan selama projek passion ini berlangsung,,  kita cantumkan dan